Anggota Polisi Tembak Kening Tukang Jahit Hingga Meninggal |
Berita Terbaru - Aiptu BS kini resmi di tetapkan sebagai tersangka pembunuhan Tarmizi. Tarmizi berprofesi sebagai tukang jahit meninggal usai di tembak di bagian kening. Kerabat korban yang bernama Rendi Ruhyana kemudian membuat laporan ke pihak kepolisian.
Anggota Polisi Tembak Kening Tukang Jahit Hingga Meninggal
Kini BS sudah mendekam di dalam penjara Polresta Palembang. Dirinya akan menjalani proses hukum pidana. BS juga akan di pecat secara tidak terhormat oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara.
"Ini adalah kasus pembunuhan dan tidak pantas rasanya seorang pembunuh masih menjadi bagian dari pihak kepolisian", ujarnya. Walau tidak menghitung kasus pembunuhan, BS juga akan di pecat secara tidak terhormat karena telah melarikan diri selama 30 hari. Hal ini tentunya telah melanggar kode etik kepolisian.
Kejadian pembunuhan terjadi di kawasan Jalan Angkatan 66 Palembang. Kronologinya adalah persoalan penggadaian sepeda motor. BS menggadaikan sepeda motor kepada korban, namun korban malah menggadaikan ke orang lain lagi. BS yang mengetahui hal ini kemudian marah dan tidak terima. Pelaku juga di sambangi oleh tiga orang, dua lelaki dan satu perempuan di tempat kerjanya, Jalan Angkatan 66. Di situlah korban di ancam hingga peluru di lepaskan ke kening korban.
Laporan ini sudah masuk dari tanggal 18 September 2017 oleh kerabat korban. Polisi menerima laporan tersebut dan kemudian melakukan penyelidikan. Dari hasil penyelidikan di ketahui bahwa BS memang bersalah dan telah menjadi pembunuh.
Comments
Post a Comment